Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

HATI HATI...!!! INILAH CIRI JAJANAN YANG TIDAK SEHAT UNTUK BUAH HATI ANDA

Seperti apa ciri jajanan anak yang tidak sehat untuk di makan? - Anak-anak memang sangat suka sekali jajan, apalagi jika melihat makanan yang tampak menarik dan berwarna warni, pastinya akan tergiur untuk langsung membelinya. Entah ia masih usia balita atupun sudah sekolah setingkat SD, bukan hanya jajanan siap saji yang sering kita lihat di depan sekolahan TK - SD namun makanan warung yang dikemas dan ber-merk sejenis makanan ringan dan permen anak anak juga sangat menyukai. Mereka tidak baca dahulu itu ada ijin BPOM atau tidak, ada logo MUI atapun tidak, produk dalam negeri (ML) atau dalam degeri (MD), asalkan menarik dan lucu pasti anak anak akan suka lalu membelinya.

Tapi sayangnya, tidak semua jajanan yang terlihat lezat dan menarik tersebut aman untuk dikonsumsi, karena tak jarang, banyak dari jajanan tersebut yang tidak sehat dan mengandung zat berbahaya bagi kesehatan buah hati anda.


Untuk bisa membedakan mana jajanan yang sehat dan mana jajanan yang tidak sehat sebenarnya sangat mudah. Jajanan yang sehat ataupun yang tidak sehat memiliki ciri-ciri sehingga kita bisa dengan mudah untuk menebaknya.

Ciri-Ciri Jajanan Tidak Sehat yang Harus Dihindari


1. Dibungkus dengan Kertas Koran ataupun Kertas Bekas Lainnya

Jajanan yang dibungkus dengan kertas koran ataupun kertas bekas lainnya sudah bisa dipastikan bahwa jajanan tersebut tidak sehat. Mengapa? Karena bisa saja kertas koran atau kertas bekas tersebut adalah kertas yang tidak steril sehingga menyebabkan jajanan menjadi tercemar.

Jajanan yang sehat sebaiknya memang tidak dibungkus dengan kertas koran ataupun kertas bekas. Dan sebaliknya jajanan yang sehat adalah jajanan yang bebas dari bahan biologi, fisik dan kimia serta tidak terpapar oleh benda asing dan kemasannya masih baik.

2. Warnanya Mencolok

Anak-anak biasanya sangat tertarik dengan makanan yang berwarna-warni, dan ini banyak dianggap sebagai suatu peluang oleh para pedagang jajanan. Jajanan yang diberikan warna sebenarnya tidak mengapa, asalkan tidak terlalu mencolok.

Dan memang sebaiknya pewarna makanan yang digunakan adalah pewarna makanan yang alami seperti kunyit, kulit manggis ataupun daun suji. Nah, bahan-bahan alami tersebut tidak akan memberikan warna yang terlalu mencolok pada jajanan.

Sehingga jika kita menemukan jajanan anak yang terlihat sangat mencolok warnanya, kita perlu curiga, karena bisa jadi pewarna yang digunakan terlalu banyak atau bahkan menggunakan pewarna tekstil.

3. Baunya tidak Sedap atau terlalu sedap menyengat

Makanan yang tidak sehat juga bisa dikenali dari baunya, dimana bau dari makanan yang tidak sehat ini juga cenderung asam, tengik ataupun berbau busuk. Jika jajanan anak sudah berbau demikian, tentu jajanan ini harus dijauhkan dari anak,

Karena bisa jadi jajanan tersebut sudah kadaluarsa sehingga berbahaya jika tetap dikonsumsi. Namun terkadang ada juga jenis jajanan yang baunya sedap tapi sangat menyengat, dan kebanyakan di jual dengan harga yang murah. Nah ini sebaiknya juga di hindari.

4. Rasanya Sangat Tajam

Jika kita turut mengecap rasa jajanan anak dan jajanan tersebut tersebut terasa asam, misalnya terlalu gurih, maka kita perlu merasa curiga bahwa jajanan tersebut terlalu banyak menggunakan penyedap rasa. Sedangkan seperti yang kita tahu, terlalu banyak menggunakan penyedap rasa seperti vetsin ataupun garam itu tidak baik untuk kesehatan.

5. Tekstur dan Bentuk Jajanan

Selain memperhatikan pembungkus jajanan, warna jajanan, bau jajanan serta rasa jajanan, kita juga harus memperhatikan tekstur dan bentuk jajanan. Meskipun pada dasarnya bahan dasar untuk membuat semua jajanan anak itu sama yakni tepung, telur, air serta bahan yang lainnya, namun jika jajanan anak memiliki tekstur yang sangat kenyal atau keras, bisa jadi jajanan tersebut mengandung bahan kimia yang berbahaya.

6. Jika Jajanan Ber-merk Lihat Asal Negaranya

Khusus yang ini juga belum tentu aman untuk anak anak, saya sendiri pernah memasarkan jajanan impor dengan kode ML, memang kemasan-nya sangat menarik dan pilihan-nya lebih berfariasi apa lagi di iming imingi mainan lucu, kelebihan produk ML ini untuk penjualnya mempunyai untung lebih besar karena harga beli lebih murah, sehingga untuk warung yang nakal dia akan memiliki stok banyak, hindari jajanan impor ini, lindungi anak anak kita dari makan yang tidak sehat.

Efek dari jajanan yang tidak sehat ini ada yang langsung terasa, mungkin keracuanan sehingga muntah muntah, mual dan pusing. Selain itu ada yang efeknya beberapa hari kemudian, karena terakumulasi, anak biasanya akan demam tinggi, muntah itu karena reaksi tubuh menolak lalu membakar racun dalam tubuh.

BACA JUGA: INGIN INFO & PENGADUAN MASALAH KESEHATAN? YA KE "HALO KEMKES DAN POJOK INFO"

Nah, itulah ciri-ciri jajanan anak yang tidak sehat, yang sebaiknya para orang tua meng edukasi buah hatinya agar menghindarinya. Tetunya sebagai orang tua kita harus benar-benar selektif dalam memberikan jajanan pada si kecil. Karena seperti yang kita ketahui, jajanan yang tidak sehat ini sangat berbahaya, sebab bisa menyebabkan masalah pada organ dalam seperti rusaknya hati, mengakibatkan kanker kandung kemih, bisa menimbulkan masalah hati, serta gejala keracunan misalnya pusing, mual, diare, dan gejala lainnya. Semoga bermanfaat

Post a Comment for "HATI HATI...!!! INILAH CIRI JAJANAN YANG TIDAK SEHAT UNTUK BUAH HATI ANDA"